Ferrari 458 Italia dan McLaren MP4-12C bakal mendapat pesaing baru dari Saleen.
Perusahaan mobil high performance asal Amerika, Saleen berencana mengungkap versi update
dari S5S Raptor pada awal 2015. Mereka (baca; produsen) optimis
kelanjutan S5S Raptor ini mampu pecah telor dua tahun mendatang.
Menurut Steve Saleen, CEO dan founder
Saleen Inc mengatakan versi update S5S Raptor akan signifikan lebih
sempurna dari sosok S5S yang diperkenalkan saat New York Auto Show pada
2008 lalu.
Tidak disebutkan lebih lengkap tentang
bagaimana fitur interior dan jantung pacunya. Namun, publik menafsirkan
mesin yang dipakai tidaklah jauh berbeda dari versi konsepnya yakni
didukung mesin V8, 5.000 cc supercharger yang dapat menyemburkan daya
kuda sebanyak 650 Hp dengan torsi maksimum 630 lb-ft.
Dengan kemampuan tenaga tersebut,
nantinya Saleen supercar terbaru akan bersaing menghadapi Ferrari 458
Italia dan McLaren MP4-12C yang juga memiliki daya kuda sebanyak 600 Hp.
Can’t wait.
0 comments:
Post a Comment